Olahraga

5 Pencetak Gol Terbanyak Real Madrid di Musim Debut: Mbappe Kalahkan Ronaldo!

×

5 Pencetak Gol Terbanyak Real Madrid di Musim Debut: Mbappe Kalahkan Ronaldo!

Sebarkan artikel ini



loading…

MADRID Kylian Mbappe terus menunjukkan tajinya bersama Real Madrid . Bintang asal Prancis itu kini resmi mencatatkan namanya sebagai pencetak gol terbanyak dalam musim debut di sepanjang sejarah klub. Lantas, siapa saja pemain Real Madrid paling moncer di musim perdananya?

Hat-trick ke gawang Barcelona dalam laga El Clasico (11/5/2025) membawa total golnya musim ini menjadi 39 gol, melewati rekor 37 gol milik Ivan Zamorano pada musim 1992/93.

Musim perdana Mbappe di Santiago Bernabeu benar-benar luar biasa. Ia bukan hanya pemuncak daftar top skor LaLiga, tapi juga menjelma menjadi mesin gol di semua ajang. Rinciannya:

– 27 gol di LaLiga

– 7 gol di Liga Champions

– 2 gol di Copa del Rey

– 1 gol di Piala Super Eropa

– 1 gol di Piala Super Spanyol

– 1 gol di Piala Interkontinental

Tak hanya produktif, Mbappe juga tampil mematikan dengan koleksi 3 hat-trick (kontra Manchester City, Valladolid, dan Barcelona) serta 5 brace (kontra Betis, Las Palmas, Villarreal, Leganes, dan Celta Vigo).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *